Connect with us

Sports

Bagas/Fikri Berhasil Lolos ke Babak Kedua di Ajang Indonesia Masters 2023

Published

on

Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri [tempo]
Sumber gambar : Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri [tempo]

Bindo.id, Jakarta – Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri berhasil lolos ke babak kedua di ajang Indonesia Masters 2023.

Bagas/Fikri meraih kemenangan 21-10, 14-21, dan 21-19 atas Jin Yong/Na Sung Seung.

Pertandingan Bagas Maulana dan Muhammad Shohibul Fikri melawan ganda asal Korea Selatan Jin Yong dan Na Sung Seung berlangsung di Istora Gelora Bung Karno, Selasa (24/1/2023) malam WIB.

Sempat bersaing ketat pada awal gim pertama, Bagas dan Fikri lalu meroket.

Diawali degan Tiga poin yang diperoleh secara beruntun untuk memimpin 6-3, Bagas dan Fikri mempertahankan kendali permainan.

Berasal dari keunggulan 8-5, mereka lalu menyabet 6 angka secara berurutan menjadi 14-5.

Oleh sebab itulah gim pertama berada pada genggaman Bagas dan Fikri sampai penutupan gim dengan perolehan skor 21-10.

Gim kedua berlangsung lebih ketat. Bagas dan Fikri sempat berada di atas angin dan menjadi unggul.

Namun sayangnya disalip oleh Jin dan Na dengan perolehan 11-10 saat interval.

Tambahan 3 poin lain menjadikan ganda Korea tersebut semakin ketinggalan yaitu 14-10.

Sayangnya, Bagas dan Fikri tidak berhasil mengatasi tekanan dan harus rela kalah pada gim kedua dengan skor 14-21.

Bagas dan Fikri mengawali gim ketiga dengan baik, memperoleh tiga poin pertama. Mereka unggul dengan skor 10-4, dan memimpin dengan skor 11-5 saat jeda.

Jin/Na kemudian mengejar dan menipiskan jarak dengan perolehan poin 13-11.

Bagas/Fikri kembali berhasil memimpin dengan skor 16-11.

Akan tetapi pada poin-poin kritis selisihnya lagi-lagi menipis.

Meski lebih dulu berhasil membuat match poin pada kedudukan 20-16, Bagas/Fikri sempat mengijinkan Jin/Na untuk mengejar ketertinggalan dengan skor 20-19.

Hingga akhirnya mereka dapat mencetak satu poin yang diperlukan untuk menang.

Baca Juga  PBSI Resmi Tunjuk Coach Herry IP Sebagai Pelatih Ganda Campuran Indonesia

Lolos ke babak kedua, Bagas dan Fikri pada jadwal pertandingan berikutnya akan berhadapan dengan ganda asal China Ren Xiang Yu/Tan Qiang.

Ren/Tan sebelumnya telah berhasil lolos usai singkirkan unggulan yang ada di posisi keenam yang berasal dari Denmark yakni Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.

Sumber : Indonesia Masters 2023: Bagas/Fikri Lolos ke Babak Kedua

Ikuti berita terkini dari BINDO di
Google News, YouTube, dan Dailymotion