Connect with us

Sports

Kalahkan Indonesia di Piala AFF, Vietnam Dapat Bonus 1,3M

Published

on

Ilustrasi Timnas Indonesia vs Timnas Indonesia [kompas]
Sumber foto : Ilustrasi Timnas Indonesia vs Timnas Indonesia [kompas]

Bindo.id, Jakarta – Timnas Vietnam dapat bonus Rp1,3 miliar usai berhasil kalahkan Timnas Indonesia di leg kedua semifinal Piala AFF 2022 yang degelar di Stadion My Dinh, Senin (9/1).

Tampil di kandang sendiri, Vietnam bermain dengan performa yang baik.

Di laga ini sukses taklukkan Indonesia dengan skor 2-0.

Gol kemenangan didapat oleh tuan rumah yaitu Nguyen Tien Linh di menit ke-3 dan ke-47 berhasil bobol gawang Timnas Indonesia.

Kemenangan tersebut membuat Vietnam berhasil melaju ke final Piala AFF 2022 dengan agregat 2-0 usai sebelumnya telah bermain imbang di pertemuan pertama di Jakarta dengan skor 0-0.

Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) memberikan pengumuman terkait bonus yang diberikan untuk timnas Vietnam beberapa saat setelah kemenangan.

Skuad yang dipimpin oleh Park Hang Seo mendapatkan bonus senilai 1,5 miliar VND setelah berhasil libas Indonesia di leg kedua.

Sebelumnya VFF telah memberikan bonus 500 juta VND saat berhasil raih Golden Star.

Total senilai 2 miliar VND atau sekitar Rp1,3 miliar dikucurkan VFF untuk penggawa Vietnam.

Kucuran bonus dipastikan akan bertambah apabila Nuyen Tienh Linh dkk berhasil rebut gelar juara di Piala AFF 2022.

Vietnam akan bertemu dengan pemenang dari laga Thailand vs Malaysia yang akan diadakan, Selasa (10/1).

Sebelumnya Malaysia telah berhasil mengantongi skor 1-0 di leg pertama yang digelar di Stadion Bukit Jalil.

Pelatih Park Hang Seo memiliki tekad untuk mencetak sejarah manis sebelum dirinya mundur dari jabatannya yaitu dengan membimbing Vietnam untuk menjadi juara Piala AFF 2022.

“Kami memiliki dua laga final tersisa dan para pemain serta saya akan mencoba untuk mendongkrak motivasi Vietnam dan memenangkan gelar untuk membalas cinta suporter,” kata Hang Seo dikutip Bongda.

Ikuti berita terkini dari BINDO di
Google News, YouTube, dan Dailymotion

Baca Juga  Jangan Lewatkan! Link Live Streaming Indonesia Vs Palestina Malam Ini