HANKAM
Dengarkan Langsung Keluhan Warga di Jumat Curhat, Kapolres Kepulauan Seribu Hadir di Pulau Pari

Jakarta, Bindo.id – Jumat Curhat merupakan sebuah program yang dicanangkan oleh Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si. sebagai upaya menampung segala masukan, kritik, saran, dan keluhan dari masyarakat terkait dengan perkembangan situasi kamtibmas kewilayahan.
Pada kesempatan Jumat Curhat kali ini, Kapolres Kepulauan Seribu AKBP Ary Sudradjat, S.H., S.I.K., M.Si. turun langsung untuk mendengar keluh kesah dari masyarakat khususnya warga RW. 04 Pulau Pari, Jumat (10/02/2023).
Kegiatan Jumat Curhat dilaksanakan di kediaman Ketua RW. 04, Bapak Sulaeman. Turut hadir Kasat Binmas Polres Kepulauan Seribu AKP Abdul Kadir, S.H., Kapolsek Kepulauan Seribu Selatan AKP Rahmat Suryaman, S.E., M.M., Kasi Propam Polres Kepulauan Seribu Iptu Hari Subarkah, serta Bhabinkamtibmas Pulau Pari Bripka Khohim Chovivi, dan para Ketua RT di lingkungan RW. 04 Pulau Pari, Kepulauan Seribu Selatan.
Kapolres mengatakan bahwa pihaknya siap mendengar dan menampung curhatan masyarakat serta mencari solusi dari permasalahan yang ada.
“Kedatangan kami ke tengah-tengah masyarakat merupakan bentuk pelayanan prima kepada masyarakat khususnya masyarakat di Pulau Pari,” ujar Ary.
“Kami siap mendengar, mencatat, dan mencari solusi dari segala bentuk permasalahan yang diutarakan oleh masyarakat.” tambahnya.
Ketua RW 04 Bapak Sulaeman mewakili warga, mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran Polres Kepulauan Seribu khususnya Polsubsektor dan Bhabinkamtibmas Pulau Pari yang telah membantu dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif melalui pelaksanaan patroli malam presisi gabungan rutin yang dilaksanakan oleh Polri, instansi terkait, dan seluruh lapisan masyarakat.
“Kami mewakili warga mengucapkan terima kasih kepada anggota Polsubsektor Pulau Pari dan juga Pak Bhabin Pulau Pari yang mana telah berperan dalam membantu mewujudkan situasi Pulau Pari yang aman dan kondusif,” ujar Sulaeman.
“Patroli malam presisi rutin kami laksanakan bergandengan dengan Bapak-bapak Polisi, TNI, Satpol PP, dan Dishub,” pungkasnya.(bas)
-
Transportasi3 hari yang lalu
Simak ya! Ini Daftar 12 Jalan Tol yang Dibuka Fungsional untuk Masa Mudik Lebaran 2023
-
Info Nasional2 hari yang lalu
Sambut Bulan Suci Ramadhan 1444 H, Dandim 1710/Mimika Gelar Bakti Sosial
-
Info Regional2 hari yang lalu
DPR Sahkan Perppu Cipta Kerja Menjadi Undang-Undang
-
Info Regional1 hari yang lalu
Pemerintah Tetapkan 1 Ramadhan 1444 H Dari Hasil Sidang Isbat Kamis 23 Maret 2023
-
Inspirasi10 jam yang lalu
Anak Muda Papua Ciptakan Gadget TOP.ID, Jokowi Berikan Apresiasi Sekaligus Bangga
-
Info Nasional2 hari yang lalu
Gerakan Cinta Lingkungan Alam Bawah Air, Kemenhub Dukung Maritime Diving Club Amboina
-
Gaya Hidup1 hari yang lalu
Review Mukena Lesti Kejora 3 in 1
-
Info Regional2 hari yang lalu
Sekda Riau Klarifikasi Gaya Mewah Istrinya yang Menggunakan Barang Branded