Connect with us

Peristiwa

Jalan Bogor-Sukabumi Di Kampung Cipanggulaan Longsor, Akses Jalan Dialihkan Sebab Tertutup Longsor

Published

on

Ilustrasi longsor [langgam]
Ilustrasi longsor [langgam]

Jakarta, Bindo.id – Jalan raya nasional Bogor-Sukabumi yang berlokasi di Kampung Cipanggulaan, Desa Kompa, Kecamatan Parungkuda, tertutup dengan longsor tebing dengan tinggi 5 meter.

Peristiwa ini menyebabkan akses tertutup total dan tak dapat dilewati kendaraan.

Terjadinya longsor yakni pada Senin malam (1/4/2024). Pihak kepolisian memberikan saran kepada pengendara agar memakai jalan alternatif yang dapat dilewati mobil atau motor.

“Kami sudah berkoordinasi dengan satuan lalu lintas polres dan polsek, kendaraan yang dari arah Sukabumi diarahkan ke jalur alternatif simpang stasiun, keluarnya di PT Longpin, sebaliknya juga demikian masuk via PT Longpin keluar di Simpang Stasiun,” ujar Kapolsek Parungkuda, Kompol Aah Hermawan, Selasa (2/4/2024).

Kendaraan besar sumbu tiga, pihak kepolisian mengarahkan agar masuk melalui akses Tol.

“Peristiwa ini dipicu hujan deras yang menggeser tebing sehingga menimbun jalan, kejadian tepatnya sekitar pukul 18.30 WIB. Informasi hingga saat ini tidak ada korban jiwa,” ujar Aah.

Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Sukabumi Deden Sumpena menerangkan peristiwa longsor ini terjadi yang kedua kali usai sebelumnya di titik yang sama juga pernah terjadi longsor serupa.

“Ini kedua kali, kemarin terjadi namun tidak sampai menutup akses jalan. Kalau yang sekarang sampai menutup akses jalan, kita akan coba komunikasikan bagaimana solusinya,” ujar Deden.

Ikuti berita terkini dari BINDO di
Google News, YouTube, dan Dailymotion

Baca Juga  2 Warga Simalungun Hilang Tertimbun Longsor Ketika Memperbaiki Saluran Air