Connect with us

Bisnis

SPEKTRA Meriah Balikpapan Tawarkan Cicilan Mulai 0% untuk Produk Elektronik dan Gadget

Published

on

Foto istimewa/FIF group

BALIKPAPAN (Bindo.id) – PT Federal International Finance (FIFGROUP) yang merupakan anak perusahaan PT Astra International Tbk dan bagian dari Astra Financial kembali menghadirkan salah satu program pameran produk elektronik, gadget, hingga perabot rumah tangga, yaitu SPEKTRA Meriah spesial untuk masyarakat Kota Balikpapan dalam mewujudkan segala macam kebutuhan dan impiannya. 

Acara tersebut digelar di Atrium Balikpapan Plaza yang berlokasi di Kota Balikpapan, Kalimantan Timur. Masyarakat Kota Balikpapan dapat menghadiri gelaran yang berlangsung sampai dengan tanggal 4 Agustus 2024 tersebut secara gratis. 

Astra Multifinance Marketing Head and Multiproduct Financing Marketing Head Wilayah Kalimantan Timur FIFGROUP, Fajar Ramadhan, turut hadir pada pembukaan hari pertama SPEKTRA Meriah di Kota Balikpapan didampingi oleh jajaran manajemen FIFGROUP. “Melalui kegiatan ini, kami ingin menghadirkan berbagai program dan promo menarik untuk memberikan berbagai macam keuntungan bagi masyarakat yang ingin mewujudkan impian dan semua kebutuhannya,” tutur Fajar.

Lebih lanjut, Fajar mengatakan bahwa program yang akan hadir selama 7 hari dan FIFGROUP menargetkan untuk menyalurkan nilai pembiayaan senilai Rp2 miliar selama pelaksanaan acara SPEKTRA Meriah Kota Balikpapan itu.

Dengan mengusung jargon Satu Solusi Untuk Semua Kebutuhan, pada kegiatan SPEKTRA Meriah tersebut tetap akan menghadirkan 5 layanan brand services FIFGROUP, yaitu FIFASTRA, SPEKTRA, DANASTRA, FINATRA, dan AMITRA. Masyarakat yang berpartisipasi akan disuguhi dengan beragam kemudahan dan keuntungan melalui program dan promo spesial yang hanya didapatkan di dalam acara ini. 

Dalam kegiatan SPEKTRA Meriah tersebut yang menghadirkan berbagai macam pilihan produk elektronik, gadget, hingga perabot rumah tangga ditawarkan promo spesial dengan Down Payment (DP) 0% dan gratis biaya administrasi untuk seluruh pengunjung sudah bisa membawa pulang barang impian. Tidak sampai di sana, SPEKTRA Meriah Balikpapan juga menawarkan pengunjung dengan berbagai keuntungan diskon hingga dua kali angsuran serta berbagai door prize. 

Banjir promo, untung penuhi segala kebutuhan

Baca Juga  FIFGROUP Resmikan Pemasangan Solar Panel di Cabang Medan

Tidak hanya dari SPEKTRA, berbagai program dan promo lainnya dapat diakses hanya di SPEKTRA Meriah Balikpapan seperti FIFASTRA yang menawarkan pembiayaan atau kredit sepeda motor Honda dengan program potongan tenor sampai dengan 4 (lima) kali.

Program potongan tenor tersebut berlaku untuk pengunjung yang ingin mewujudkan impiannya memiliki sepeda motor Honda tipe BeAT Series.

Bagi pengunjung yang membutuhkan dana tunai untuk keperluan pendidikan, kesehatan, renovasi rumah, dan lain sebagainya, FIFGROUP melalui brand service DANASTRA menawarkan promo pengajuan dana tunai dengan proses pencairan yang sangat cepat dan berkesempatan meraih keuntungan berupa diskon angsuran hingga Rp600 ribu dan hadiah langsung berupa motorcycle care kit.

FINATRA yang menawarkan kredit mikroproduktif bagi pemiliki bisnis usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) memberikan penawaran program potongan angsuran sampai dengan Rp2 juta. AMITRA yang merupakan brand service syariah FIFGROUP menawarkan pengunjung yang ingin mewujudkan mimpinya melaksanakan ibadah Haji maupun perjalanan Umrah serta pembiayaan syariah lainnya berupa potongan biaya admin sampai dengan Rp500 

Tidak hanya itu, masyarakat juga akan disuguhi dengan berbagai hiburan, mulai dari Band Performance, Community Gathering dan berbagai aktivitas lainnya. 

FIFGROUP Peduli di SPEKTRA Meriah Balikapapn

Pada kesempatan itu, turut hadir Kepala FIFGROUP Wilayah Kalimantan Timur & Papua (KALTIMPAP), Mukhtar Khudori, dengan sejumlah jajaran manajemen FIFGROUP untuk wilayah tersebut. Mukhtar menuturkan SPEKTRA Meriah diharapkan dapat menjadi salah satu program yang dapat memperkuat kinerja FIFGROUP khususnya di Area KALTIMPAP.

“Sampai dengan Mei 2024, PT Federal International mencatatkan pertumbuhan nilai penyaluran pembiayaan sebesar 2,6% secara year-on-year (yoy) menjadi Rp17,8 triliun. Kami berharap pertumbuhan tersebut dapat terus berlangsung sampai dengan akhir tahun 2024 nanti,” tutur Mukhtar.

Baca Juga  FIFGROUP Grebeg Pasar Hadir di Kota Surabaya, Targetkan Penyaluran Pembiayaan Senilai Rp3,6 Miliar

Lebih lanjut, Mukhtar menuturkan, sebagai bentuk rasa syukur atas pertumbuhan kinerja PT FIF dan bagian dari inisiatif perusahaan dalam menebarkan kebermanfaatan, melalui FIFGROUP Peduli, Perseroan turut menyalurkan dana sosial syariah sebagai bantuan sosial dengan total senilai Rp35 juta.

Bantuan sosial itu diserahkan kepada 5 panti asuhan yang ada di Kota Balikpapan, yaitu Panti Asuhan Al-Furqon, Panti Asuhan Al-Hidayah, Pantu Asuhan Al-Ikhlas, Panti Asuhan Ainun Salsabila dan Panti Asuhan Al-Muhajirin. “Bantuan sosial ini bersumber dari dana sosial syariah yang dikelola oleh FIFGROUP. Harapannya, melalui penyaluran bantuan sosial ini dapat memberikan kebermanfaatan bagi masyarakat.(bas) 

Ikuti berita terkini dari BINDO di
Google News, YouTube, dan Dailymotion