Connect with us

Info Regional

Airlangga Dengarkan Keluhan Masyarakat Saat Kunjungan Ke Magelang dan Purworejo

Published

on

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto [bpbatam]
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto [bpbatam]

Jakarta, Bindo.id – Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengadakan kunjungan di Purworejo dan Magelang, Jumat (28/4/2023).

Desa yang dikunjungi Airlangga yaitu Desa Rowodadi, Kabupaten Purworejo dan Desa Kebonrejo, Kabupaten Magelang. Dalam kunjungan tersebut dirinya berbincang langsung dengan masyarakat yang ada di sana.

Di kesempatan tersebut, dirinya memastikan pemulihan perekonomian di daerah pedesaan tetap berlangsung pasca-pandemi Covid-19. Salah satu upaya yang dilakukan yaitu melalui dorongan peningkatan transaksi ekonomi selama momen Ramadhan dan Idul Fitri 2023.

Dia juga menerima bermacam permasalahan yang sedang dihadapi masyarakat untuk mendorong kesejahteraan dan kemandirian desa. Dirinya berbincang bersama masyarakat dalam suasana yang hangat dan akrab.

Topik permasalahan yang dibahas diantaranya banjir, ketersediaan dan harga pupuk, penguatan ekonomi keluarga, harga gabah, bantuan Program Keluarga Harapan, dan juga pengelolaan sampah.

“Dalam suasana halal bi halal ini, saya memohon maaf lahir dan batin, minal aidin wal faidzin,” tuturnya.

Dia juga tak lupa mengucapkan terima kasih atas gotong royong yang dilakukan oleh masyarakat.

Airlangga berharap daerah pedesaan dapat mempunyai kemandirian ekonomi. Salah satu upaya yang dapat dilakukan yaitu dengan meningkatkan gotong royong. Upaya untuk mendorong pemberdayaan usaha mikro kecil menengah (UMKM) dari bermacam komoditas unggulan yang dipunyai oleh desa.

Pada kunjungan tersebut, dirinya juga memberi santunan pada anak yatim, menebar bibit ikan, dan menanam bibit buah-buahan.

Harapan masyarakat, pemerintah memberi bantuan kendaraan pengangkut sampah, perpanjangan jalan desa yang dipakai untuk jalur usaha tani, alat dan mesin pertanian, dan ketersediaan pupuk yang lebih mudah.

Pertumbuhan Ekonomi Setelah Lebaran

Pada kesempatan sebelumnya, Airlangga menuturkan pertumbuhan ekonomi paling tinggi selama kuartal ini terjadi di bulan Lebaran. Momen Idul Fitri di Indonesia biasanya ada tradisi mudik lebaran. Mudik merupakan aktivitas masyarakat pulang menuju ke kampung halaman. Tujuan mudik tentunya untuk berkumpul bersama keluarga dan sanak saudara.

Baca Juga  Pastikan Kapal Angleb 2023 Nyaman dan Selamat, Ditjen Hubla Uji Petik Kelaiklautan Kapal

Dilansir dari kompas, pemudik di tahun ini diperkirakan jumlahnya sebanyak 123,8 juta orang. Hal ini menunjukkan adanya peningkatan yang signifikan dari jumlah pemudik yang terjadi di tahun 2022.

Mobilitas masyarakat pada skala besar tersebut tak hanya mempunyai dampak langsung pada perekonomian nasional, namun juga dapat menggerakkan ekonomi yang ada di daerah tujuan mudik. Roda perekonomian saat lebaran dapat menjangkau sampai jauh ke daerah pedesaan.

“Jadi kami ingin memacu bahwa pertumbuhan ekonomi ini bisa kami maksimalkan pada Ramadhan,” tuturnya.

Menurutnya, pertumbuhan ekonomi ini dapat mengendalikan inflasi.

Ikuti berita terkini dari BINDO di
Google News, YouTube, dan Dailymotion